Pembelajaran Artificial Intelligence Pengenalan Machine Learning Bagi Siswa Paket C
DOI:
https://doi.org/10.62070/attamkiim.v2i1.244Keywords:
PKM, PKBM, Artificial Intelligence, Machine LearningAbstract
PKM dengan judul "Pembelajaran Artificial Intelligence: Pengenalan Machine Learning bagi Siswa Paket C Pada PKBM Bina Insan Kamil" yang dilakukan oleh Dosen dan Mahasiswa, Program Studi Sistem Informasi, Universitas Pamulang (UNPAM) yang dilakukan kepada masyarakat memberikan manfaat yang besar dan sebagai bentuk kontribusi nyata terhadap pengembangan dan penerapan keilmuan bagi masyarakat yang membutuhkan. Artificial Intelligence merupakan suatu aplikasi dan intruksi yang terkait dengan pemrograman komputer untuk melakukan suatu hal yang dalam sudut pandang manusia adalah cerdas atau dapat dipahami sebagai sebuah studi tentang bagaimana membuat komputer dapat melakukan hal-hal yang pada saat ini dapat dilakukan lebih baik dari manusia. Machine Learning adalah bagian dari kecerdasan buatan (AI) yang membantu komputer atau mesin pengajaran belajar dari semua data sebelumnya dan membuat keputusan yang cerdas. Machine Learning telah menjadi batas baru untuk pendidikan. PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) Bina Insan Kamil adalah lembaga pendidikan nonformal yang menyediakan layanan pendidikan bagi masyarakat, khususnya bagi mereka yang tidak memiliki kesempatan untuk mengikuti pendidikan formal. Berdasarkan uraian latar belakang serta analisis yang dilakukan oleh Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di lingkungan PKBM Bina Insan Kamil belum banyak memanfaatkan kemajuan teknologi informasi dan minimnya pengetahuan mengenai artificial intelegent khususnya bidang machine learning. Untuk itu, dipandang perlu membantu para siswa PKBM Bina Insan Kamil untuk mengenal lebih dalam mengenai artificial intelegent, manfaatnya dalam kegiatan pembelajaran serta meningkatkan keahlian dan ketrampilan mereka dalam menggunakan teknologi informasi berbasis komputer.
References
Daqiqil Id, I. (2021). MACHINE LEARNING : Teori, Studi Kasus dan Implementasi Menggunakan Python. Riau: UR Press.
Fathurohman, A. (2021). Machine Learning untuk Pendidikan : Mengapa Dan Bagaimana. Jurnal Informatika dan Teknologi Komputer, 57 - 62.
Putri, V., Sotyawardani, K., & Rafael, R. (2023). Peran Artificial Intelligence dalam Proses Pembelajaran Mahasiswa di Universitas Negeri Surabaya. Seminar Nasional Universitas Negeri Surabaya 2023 (pp. 615 - 630). Surabaya: UNESA.
Anas, I., & Zakir, S. (2024). Artificial Intelligence : Solusi Pembelajaran Era Digital 5.0. Jurnal Sains Komputer & Informatika (J - SAKTI), 35 - 46.
Hairani , H. (2022). Pelatihan Implementasi Machine Learning Pada Bidang Pendidikan. ADMA : Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat, 305 - 310.
Kemdikbud. (2003). https://jdih.kemdikbud.go.id/. Retrieved from https://jdih.kemdikbud.go.id/sjdih/siperpu/dokumen/salinan/UU_tahun2003_nomor020.pdf: https://jdih.kemdikbud.go.id/sjdih/siperpu/dokumen/salinan/UU_tahun2003_nomor020.pdf
Luh , P., Putu, S., & Made, S. (2022). Peran Artificial Intelligence (Ai) Untuk Mendukung Pembelajaran Di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Komputer dan Teknologi Sains (KOMTEKS), 15 - 21.
Rozali, C., Supriyatna , S., Karimah, M., Chaniago, M. A., Gulo, E., Putra, R., . . . Waruwu, S. (2024). Workshop UI/UX Desain Aplikasi Berbasis Web Menggunakan Software Figma Pada SMK IT Bina Adzkia. APPA : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, 178 - 183.
Sunardi, D., & Rozali, C. (2025). Pelatihan VisualisasiData Kependudukan Menggunakan Looker Studio Pada Kelurahan Duren Seribu. JIPM : Jurnal Inovasi Pengabdian Masyarakat, 59 - 63.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Christien Rozali, Heri Haerudin, Dendi Sunardi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.